Daftar Acara Televisi:
Top Chart adalah sebuah program musik yang tayang di Trans TV mulai tanggal 18 Juli 2022 hingga 31 Maret 2023. Program ini menampilkan lagu-lagu terpopuler, terkini, terkeren dan terviral yang paling banyak didengarkan warganet.
Dalam setiap episodenya, acara ini akan menyajikan deretan lagu terpopuler berdasarkan seringnya lagu tersebut diputar di media sosial. Tak hanya itu, pembahasan mengenai isu selebriti tanah air dan luar negeri terkini juga akan disajikan dalam program ini.
Sang Hobbit (Bahasa Inggris:The Hobbit) adalah sebuah buku novel fantasi yang ditulis oleh J. R. R. Tolkien dengan alur cerita laksana dongeng. Buku ini pertama kali diterbitkan di Inggris pada 21 September 1937.
Walaupun buku ini merupakan karya yang mandiri, seringkali Sang Hobbit dilihat sebagai novel fantasi pendahulu dari karya Tolkien selanjutnya: Penguasa seluruh Cincin (The Lord of the Rings), sebuah buku novel fantasi yang banyak diperbincangkan dan ketiga serinya (trilogi) dipublikasikan pada tahun 1954 hingga 1955.
Novel ini lalu di terjemahkan dan diterbitkan dalam Bahasa Indonesia pada tahun 2002 oleh penerbit gramedia menyusul sambutan yang baik atas penayangan film dan penjualan buku trilogi The Lord of the Rings.
Tesla dengan simbol T adalah Satuan Internasional (SI) dari intensitas magnet, pada konferensi CGPM (Conference Generale des Poids et Mesures) di Paris pada tahun 1960, satuan ini diberi nama untuk menghormati penemunya dari Serbia-Amerika yaitu Nikola Tesla, dia seorang ahli listrik yang memberikan kontribusi penting pada bidang Keelektromagnetan. Definisi 1 T = 1 V . s m 2 = 1 k g s 2 . A = 1 N A . m = 1 W b m 2 {\displaystyle 1T={\frac {1V.s}{m^{2}}}={\frac {1kg}{s^{2}.A}}={\frac {1N}{A.m}}={\frac {1Wb}{m^{2}}}\,}
Tembok api, tembok pelindung atau dinding api (bahasa Inggris: firewall) adalah suatu sistem yang dirancang untuk mencegah akses yang tidak diinginkan dari atau ke dalam suatu jaringan internal.
Tembok api bekerja dengan cara melacak dan mengendalikan jalannya data serta memutuskan aksi untuk melewatkan (pass), menjatuhkan (drop), menolak (reject), mengenkripsi atau melakukan pencatatan aktivitas (log) data. Firewall menjamin agar data sesuai dengan aturan (rule) yang terdapat di dalam kebijakan keamanannya (security policy) yaitu seperangkat aturan yang telah didefinisikan di dalam keamanan jaringan internal.Umumnya, sebuah tembok api diterapkan dalam sebuah mesin terdedikasi, yang berjalan pada pintu gerbang (gateway) antara jaringan lokal dengan jaringan Internet.
Tembok api digunakan untuk membatasi atau mengontrol akses terhadap siapa saja yang memiliki akses terhadap jaringan pribadi dari pihak luar. Saat ini, istilah firewall menjadi istilah lazim yang merujuk pada sistem yang mengatur komunikasi antar dua macam jaringan yang berbeda. Mengingat saat ini banyak perusahaan yang memiliki akses ke Internet dan juga tentu saja jaringan berbadan hukum di dalamnya, maka perlindungan terhadap perangkat digital perusahaan tersebut dari serangan para peretas, pemata-mata, ataupun pencuri data lainnya, menjadi kenyataan.
Istri (Sanskerta: str yang artinya adalah "wanita" atau "perempuan") adalah salah seorang pelaku pernikahan yang berjenis kelamin wanita. Seorang wanita biasanya menikah dengan seorang pria dalam suatu upacara pernikahan sebelum diresmikan statusnya sebagai seorang istri dan pasangannya sebagai seorang suami. Dalam berbagai agama biasanya seorang wanita hanya boleh menikah dengan satu pria. Dalam budaya tertentu, pernikahan seorang pria dengan banyak wanita diperbolehkan. Hal ini dinamakan poligami, sedangkan pernikahan seorang wanita dengan banyak pria disebut poliandri.