Daftar Acara Televisi:
Preman Pensiun adalah sinetron bergenre drama komedi yang ditayangkan RCTI dan diproduksi oleh MNC Pictures.
Ditayangkan Setiap Hari pukul 17.30 WIB.
FTV Preman Pensiun: Sang Juara ditayangkan pada Rabu, 26 Agustus 2015 pukul 16.30 WIB. Preman Pensiun Season 3 mulai ditayangkan pada Senin, 14 Desember 2015.
Ditayangkan ulang di GTV (sebelumya bernama Global TV hingga 11 Oktober 2017) pada Kamis, 5 Oktober 2017 pukul 13:00 WIB setiap Senin s/d Jum'at.
Home Alone 4 (dikenal juga sebagai Home Alone 4: Taking Back the House) adalah sebuah film komedi keluarga Natal yang dibuat untuk televisi Amerika 2002 yang disutradarai oleh Rod Daniel, yang pertama kali ditayangkan di ABC pada 3 November 2002.
Film tersebut adalah film keempat dalam serial Home Alone. Film tersebut mengirimkan kembali beberapa karakter utama dari dua film pertamanya termasuk Kevin McCallister, namun dengan seluruh peran yang diperankan oleh aktor dan aktris yang berbeda. Film tersebut juga merupakan satu-satunya film pada serial tersebut yang difilmkan di luar Amerika Serikat. Meskipun berlatang belakang di Chicago, film tersebut sebenarnya mengambil gambar di Afrika Selatan. Alurnya mengisahkan tentang Kevin McCallister (Mike Weinberg) yang berusaha untuk mempertahankan rumah orang yang kelak menjadi ibu tirinya dari musuh-musuh lamanya Marv (French Stewart) dan istrinya Vera (Missi Pyle).
Just Wanna Say I Love You adalah serial televisi Indonesia produksi Temanteman Production yang ditayangkan perdana 24 Juni 2024 di Vision+. Serial ini disutradarai oleh Zacky Aulia El Syahiq dan Melly Goeslaw.
Akhir Kisah Cinta si Doel adalah film drama percintaan Indonesia tahun 2020 yang disutradarai dan ditulis Rano Karno. Film ini dibintangi oleh Rano Karno, Maudy Koesnaedi, Cornelia Agatha. Film ini merupakan sekuel dari Si Doel The Movie 2. Film ini ditayangkan pada 23 Januari 2020.
Indonesian Idol Junior adalah suatu ajang pencarian bakat yang ditayangkan oleh MNCTV dan sejak musim ketiga pindah ke RCTI. Ajang ini merupakan pencarian bakat menyanyi dan perkembangan kontes Indonesian Idol. Namun, karena rendahnya jumlah rating dari program The Voice Indonesia 2, pada bulan Juni 2018, pihak FremantleMedia mengumumkan bahwa Indonesian Idol Junior memutuskan pindah dari MNCTV ke RCTI, sedangkan The Voice Indonesia pindah dari RCTI ke GTV.