Daftar Acara Televisi:
Dua Wanita Cantik adalah serial televisi Indonesia produksi SinemArt yang ditayangkan perdana 31 Juli 2017 pukul 20.50 WIB di SCTV berdasarkan TV Movie berjudul sama. Serial ini disutradarai oleh Umam A. P. dan dibintangi oleh Nikita Willy, Rezky Aditya, dan Ochi Rosdiana.
Film Cahaya Cinta Pesantren adalah sebuah film Indonesia yang diangkat dari novel "Cahaya Cinta Pesantren" yang ditulis oleh Ira Madan. Film ini diproduksi oleh Fullframe Pictures. Film ini akan dirilis pada tanggal 12 bulan Januari 2017 . Premiere film ini dilangsungkan di Medan, karena syuting keseluruhan dilakukan di Medan.
Stand by Me Doraemon 2 (STAND BY ME 2code: ja is deprecated ) adalah film komedi fiksi ilmiah animasi komputer 3D Jepang-Korea Selatan berdasarkan serial manga Doraemon dan sekuel dari film Stand by Me Doraemon tahun 2014. Disutradarai oleh Ryichi Yagi dan Takashi Yamazaki, film ini sebagian besar didasarkan pada film pendek Doraemon tahun 2000 Doraemon: Kenangan Nenek dan secara singkat didasarkan pada film pendek Doraemon tahun 2002 Doraemon: Hari Ketika Aku Lahir.
Pro Warriors adalah sebuah acara reality show dimana 16 Warriors terbaik dari seluruh penjuru Indonesia berkumpul dan berkompetisi melewati batas kemampuan diri serta menaklukan semua tantangan yang menguji fisik serta mental demi memperebutkan 1 miliar rupiah!
Hanya Warriors sejati yang memiliki ambisi kuat untuk menaklukan rasa takut dan dapat terus bangkit dengan semangat Never Quit yang layak untuk mendapatkan hadiah Utama.
Sejak tahun 2019 acara ini disiarkan ulang dan dipindahkan ke RCTI.
Anak Sekolah (digayakan dalam identifikasi acara sebagai ANaK SeKOLaH) adalah sebuah acara komedi yang tayang di Trans7 mulai 13 Desember 2021. Program ini mengambil latar belakang sebuah sekolah menengah atas bernama SMA 7 Harapan dengan mengangkat kisah-kisah penuh canda tawa dari para siswanya, baik di dalam maupun luar lingkungan sekolah.
Program ini menampilkan Denny Cagur, Rina Nose, Vicky Prasetyo, Vicky Nitinegoro, Dede Sunandar, Arafah Rianti, Aci Resti, dan Jolene Marie Rotinsulu sebagai murid, Abdel Achrian sebagai guru, serta Furry Setya Raharja, Mpok Alpa, dan David Nurbianto sebagai petugas kantin sekolah dan juga menampilkan bintang tamu yang berbeda setiap episodenya. Program ini dilatarbelakangi akan kerinduan pemirsa terhadap pembelajaran tatap muka di sekolah selama masa pandemi COVID-19.