Daftar Acara Televisi:
Layangan Putus adalah serial web Indonesia produksi MD Entertainment yang ditayangkan perdana pada 26 November 2021 di WeTV dan iflix berdasarkan kisah viral yang bermula dari tulisan curhat di media sosial yang dilanjutkan penulisannya ke dalam novel berjudul sama karya Mommy ASF. Serial ini dibintangi oleh Reza Rahadian, Putri Marino, dan Anya Geraldine.
Mahasiswi Baru adalah sebuah film drama komedi Indonesia tahun 2019 yang disutradarai oleh Monty Tiwa dan ditulis oleh Jujur Prananto bersama Monty Tiwa. Film ini menceritakan seorang mahasiswi berusia 70 tahun yang memaksakan diri melanjutkan studi ke sebuah universitas. Film tersebut dibintangi oleh Widyawati, Morgan Oey, Mikha Tambayong, Umay Shahab, Sonia Alyssa, Slamet Rahardjo, Karina Suwandi, Iszur Muchtar, dan Ence Bagus. Film ini dirilis pada 8 Agustus 2019, bertepatan dengan masuknya semester baru mahasiswa di beberapa universitas.
Wirausaha Muda Mandiri atau Wirausaha Mandiri yang umum disingkat WMM merupakan salah satu kontribusi Bank Mandiri bagi pertumbuhan ekonomi bangsa Indonesia, yang fokus pada generasi muda yang merupakan generasi penerus bangsa. Pelaksanaan program ini dilatarbelakangi dari keprihatinan Bank Mandiri terhadap besarnya jumlah pengangguran di Indonesia, terutama dari kalangan generasi muda. Program Wirausaha Muda Mandiri bertujuan untuk mengubah pola pikir mahasiswa maupun kaum muda lainnya agar mau melakukan kewirausahaan, sehingga dapat membantu mengurangi ketergantungan pada ketersediaan lapangan kerja. Program Wirausaha Muda Mandiri meliputi penghargaan, workshop, beasiswa, dan modul kewirausahaan.
Terlalu Tampan adalah film Indonesia bergenre drama komedi keluarga yang diadaptasi dari sebuah webtoon dengan judul yang sama. Film ini tayang perdana di bioskop pada 31 Januari 2019.
Hafizah adalah salah satu Sinetron stripping yang ditayangkan oleh SCTV.