Daftar Acara Televisi:
Super Neli adalah film serial animasi slapstik yang bercerita tentang super hero bernama Neli, seorang nenek lincah yang memiliki kekuatan super. Super Neli musim pertama tayang perdana di NET. pada 24 April 2020. Selanjutnya Super Neli tayang di edisi Spesial Lebaran NET. pada 24 Mei 2020. Dan sejak 6 Juni 2020 Super Neli tayang setiap Sabtu dan Minggu di NET.. Serial animasi Super Neli musim pertama diproduksi oleh UNIKOM dan PT Ayena Mandiri Sinema atau Ayena Animation Studio. Super Neli memiliki keunikan dibandingkan serial animasi super hero lainnya. Selain pemilihan karakternya yaitu seorang nenek-nenek, Super Neli juga mengangkat budaya Sunda dalam setiap ceritanya, seperti pakaian, kebiasaan dan dialognya yang menggunakan Bahasa Sunda.
Waktu Indonesia Timur atau WIT adalah salah satu dari tiga zona waktu yang dipakai di Indonesia. Kedua zona waktu lainnya adalah WIB dan WITA.
Kawasan yang menggunakan sistem WIT adalah provinsi Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat.
WIT sama dengan waktu UTC+9.
Top Spot adalah sebuah program majalah berita yang ditayangkan di NET. Program ini membahas informasi dari dalam dan luar negeri yang dikemas secara ringan dan menghibur. Disajikan dalam bentuk urutan, sesuai dengan tema yang menarik dan informatif.Pada tanggal 17 Agustus 2022, Top Spot hadir dengan episode spesial dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun dengan durasi 2 Jam.Pada tanggal 31 Agustus 2022, program ini hadir dengan episode spesial tayangan rekonstruksi kasus Pembunuhan Brigadir Yosua Hutabarat.Pada tanggal 1 Januari 2023, program ini hadir dengan episode spesial dalam rangka menyambut Tahun baru 2023 yang bertajuk Top Spot Spesial Tahun Baru yang akan tayang pukul 19.00 WIB.Mulai 30 Januari 2023, program ini kembali berpindah jam tayang menjadi setiap Senin-Jumat pukul 20.00 WIB.Mulai 15 Februari 2023, program ini kembali berpindah jam tayang menjadi setiap Senin-Jumat pukul 21.30 WIB.Mulai 6 Maret 2023, program ini kembali berpindah jam tayang menjadi setiap Senin-Jumat pukul 21.00 WIB.Mulai 28 Maret 2023, program ini kembali berpindah jam tayang menjadi setiap Senin-Jumat pukul 21:00 WIB dan Sabtu-Minggu pukul 18:30 WIB.Mulai 5 Juni 2023, program ini kembali berpindah jam tayang menjadi setiap Senin-Rabu pukul 17:00 WIB.Mulai 3 Juli 2023, program ini kembali pindah jam tayang menjadi setiap Senin-Jumat pukul 13.00 WIB.
Kung Fu Panda adalah sebuah film animasi Amerika Serikat yang dirilis pada tanggal 6 Juni 2008. Film ini disutradarai oleh Mark Osborne dan John Stevenson. Pengisi suara dalam film animasi ini antara lain ialah Jack Black, Dustin Hoffman, Angelina Jolie, Lucy Liu, Seth Rogen, David Cross, Ian McShane, dan Jackie Chan.
Kamar 207 adalah film horor Indonesia yang dirilis pada 24 Juli 2014.