Daftar Acara Televisi:
Tawa Tawa Santai (sebelumnya bernama Retjeh) adalah program light entertainment bernuansa komedi yang memuat komentar dan parodi dari video yang sedang viral. Pengisi suara acara ini biasa dipanggil "Paijo" dalam acara tersebut.
Pada Rabu, 5 Agustus 2020 Tawa-Tawa Santai memasuki episode ke-100 dengan judul "Tawa-Tawa Santai ke-100", yang dibawakan oleh Haruka Nakagawa dan Adit Insomnia.
Pinocchio adalah sebuah film animasi produksi Walt Disney dan dirilis ke teater oleh RKO Radio Pictures tanggal 7 Februari 1940.
Cinta Fitri adalah serial televisi Indonesia produksi MD Entertainment yang ditayangkan perdana 2 April 2007 di SCTV. Sinetron yang disutradarai oleh H. Encep Masduki ini memiliki tujuh musim dengan jumlah episode 1002. Serial ini dibintangi oleh Shireen Sungkar, Adly Fairuz, dan Teuku Wisnu.
Enak Sama Enak adalah film komedi Indonesia yang akan dirilis pada tanggal 5 April 2012. Film ini disutradarai oleh Chiska Doppert. Film ini dibintangi oleh Teamlo dan Kiki Fatmala.
Expresi (digayakan sebagai eXpresi) adalah sebuah program musik varietas yang ditayangkan di NET. Program variety show yang dikemas seperti konser music outdoor yang melibatkan kawula muda & komunitas-komunitas kece yang diikuti dengan games-games seru.Program ini mencoba membangkitkan gairah musik Indonesia dengan mempertemukan kembali musisi dengan penggemarnya secara langsung di era pasca pandemi. Lewat acara ini, NET. akan mengajak para musisi berkeliling sejumlah pusat perbelanjaan setiap minggunya untuk menyapa dan bertemu penggemar secara langsung.Tak hanya menikmati penampilan para musisi terkenal Tanah Air dan bernyanyi bersama, acara ini juga akan berbagi keseruan melalui interaksi permainan berhadiah jutaan rupiah dan keseruan sejumlah komunitas yang akan bergantian memeriahkan program musik ini tersebut. Pemirsa juga bisa meminta musisi yang ingin ditampilkan di acara ini dengan menulis komentar dalam akun Instagram resmi eXpresi.