Daftar Acara Televisi:
PLN Mobile Proliga 2025 menjadi musim ke-23 sepanjang kompetisi Proliga, liga bola voli profesional Indonesia yang diselenggarakan oleh Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI). Kompetisi ini berlangsung sejak 3 Januari 2025 sampai 11 Mei 2025. Juara bertahan pada kategori putra adalah Jakarta Bhayangkara Presisi, sementara kategori putri adalah Jakarta Pertamina Enduro.
Pertandingan final kategori putri di mana Jakarta Pertamina Enduro melawan Jakarta Popsivo Polwan diselesaikan dalam tiga set dengan skor 3-0 untuk kemenangan Jakarta Pertamina Enduro, set pertama 26-24, set kedua 25-22, dan set ketiga 25-26. Sementara pertandingan final kategori putra Jakarta Bhayangkara Presisi melawan Jakarta LavAni Livin' Transmedia diselesaikan lengkap sampai set kelima. Walaupun dengan kekalahan di dua set pertama Jakarta Bhayangkara bisa memenangkan pertandingan dengan skor akhir 3-2 (19-25, 23-25, 25-22, 25-22, dan 15-9).
Surga yang Ke 2 adalah serial televisi Indonesia produksi Amanah Surga Productions yang ditayangkan perdana 18 April 2016 pukul 21.00 WIB di SCTV. Serial ini disutradarai oleh Widi Wijaya dan dibintangi oleh Nabila Syakieb, Miller Khan dan Angel Karamoy.
Hujan Bulan Juni dapat mengacu pada beberapa hal berikut: Hujan Bulan Juni (kumpulan puisi)
Hujan Bulan Juni (film)
Korea adalah sebuah semenanjung yang terletak di Asia Timur (di antara Tiongkok dan Jepang). Korea terbagi menjadi dua negara, yakni Republik Korea (Korea Selatan) dan Republik Rakyat Demokratik Korea (Korea Utara) setelah Perang Dunia II pada tahun 1945.
Korea Selatan kemudian berkembang menjadi negara demokratis sementara Korea Utara berhaluan komunis. Bendera Persatuan Korea sering digunakan untuk merepresentasikan Korea pada ajang olahraga internasional, tetapi bendera tersebut bukan merupakan bendera resmi kedua negara.
Karena zaman dinasti-dinasti bersejarah sudah berakhir, istilah Korea saat ini didefinisikan berdasarkan gabungan 2 entitas yang terbagi oleh Garis Demarkasi Militer pararel 38, yakni Korea Utara, dan Korea Selatan. Semenanjung Korea di sebelah utara dibatasi oleh Republik Rakyat Tiongkok, dan Rusia di sebelah timur laut, serta Jepang di sebelah tenggara yang dipisahkan dengan Selat Korea.
Get Married 4 (digayakan sebagai Get M4rried) adalah film drama/film komedi Indonesia yang dirilis pada 2 Agustus 2013 yang diproduksi oleh Starvision.
Film ini disutradarai oleh Monty Tiwa dan kembali dibintangi oleh Nirina Zubir, Aming, Ringgo Agus Rahman, Desta Mahendra, Meriam Bellina, Jaja Mihardja dan Ira Wibowo.
Di seri keempat ini, Nino Fernandez kembali tampil sebagai Rendy, suami Mae, di mana ia turut tampil pada seri kedua.
Dan Kimberly Ryder yang pada seri kedua dan seri ketiga tampil memerankan tokoh Sophie, difilm ini diperankan oleh Tatjana Saphira untuk toko Sophie tersebut.