Daftar Acara Televisi:
Misteri Dari Gunung Merapi episode Penghuni Rumah Tua adalah sebuah film mistik Indonesia yang berdasarkan pada sandiwara radio terkenal yaitu Misteri Dari Gunung Merapi karya Asmadi Sjafar dan disutradarai L. Sudjio pada tahun 1989 dibintangi Fendy Pradana, Ida Iasha dan Farida Pasha.
Tongkat Sakti Puspanaga adalah film Indonesia tahun 1990 dengan disutradarai oleh Agus Noor Ismail dan dibintangi oleh Eva Chitra Rosalina dan Johny Indo.
Rumah Mama Amy adalah sebuah acara varietas yang ditayangkan oleh MNCTV sejak 6 Juni 2016. Acara ini dipandu oleh ibu Raffi Ahmad, Amy Qanita, dengan keterlibatan langsung Raffi dan istrinya, Nagita Slavina, di dalam acara tersebut.
Program entertainment variety show yang menyajikan hiburan dan obrolan seru para selebritis. Berlatar suasana keseharian di rumah mama Amy yang bertemakan keluarga, program Rumah Mama Amy selalu diisi obrolan seru, games menarik dan resep masak yang pas untuk pemirsa dan aktiviti lainnya. Selain itu, program Rumah Mama Amy juga menyajikan berita terbaru , sehingga layak untuk menjadi pilihan tontonan utama bagi pemirsa setia MNCTV.
Biang Kerok Beruntung adalah film Indonesia tahun 1973 yang disutradarai oleh Nawi Ismail dan dibintangi antara lain oleh Benyamin S. dan Ida Royani.
Nyi Roro Kidul (juga Nyai Roro Kidul atau Nyai Loro Kidul, Sunda: , Latin: Nyi Rara Kidul, bahasa Jawa: , translit. Nyai Rara Kidul, Bali: ) adalah sesosok roh atau dewi legendaris Indonesia yang sangat populer di kalangan masyarakat Pulau Jawa dan Bali. Tokoh ini dikenal sebagai Ratu Laut Selatan (Samudra Hindia) dan secara umum disamakan dengan Kanjeng Ratu Kidul, meskipun beberapa kalangan sebenarnya keduanya berbeda.Dalam mitologi Jawa, Kanjeng Ratu Kidul merupakan ciptaan dari Dewa Kaping Telu yang mengisi alam kehidupan sebagai Dewi Padi (Dewi Sri) dan dewi alam yang lain. Sedangkan Nyi Rara Kidul mulanya merupakan putri Kerajaan Sunda yang diusir ayahnya karena ulah ibu tirinya. Dalam perkembangannya, masyarakat cenderung menyamakan Nyi Rara Kidul dengan Kanjeng Ratu Kidul, meskipun dalam kepercayaan Kejawen, Nyi Rara Kidul adalah bawahan setia Kanjeng Ratu Kidul.Kedudukan Nyai Loro Kidul sebagai Ratu-Lelembut tanah Jawa menjadi motif populer dalam cerita rakyat dan mitologi, selain juga dihubungkan dengan kecantikan putri-putri Sunda.