Daftar Acara Televisi:
PT. Agung Podomoro Group adalah perusahaan pengembang terbesar di sektor properti di Indonesia. Yang didirikan oleh Salimin dan Anton PT Agung Podomoro membangun hunian di daerah Sunter dan Kelapa Gading. Selain itu, perusahaan ini juga ikut menyediakan perumahan bagi masyarakat miskin di luar Jabodetabek, seperti Subang, Lebak dan Kresek.
Saksi Kunci adalah buku yang ditulis oleh Metta Dharmasaputra. Buku ini menceritakan liputan investigasi yang dilakukan Metta Dharmasaputra untuk mengungkapkan kasus manipulasi pajak yang dilakukan Asian Agri Group. Buku yang penulisannya membutuhkan waktu lebih dari enam tahun ini juga bercerita mengenai kisah nyata perburuan Vincentius Amin Sutanto yang menjadi whistleblower dalam kasus ini.
Buku ini sudah diterjemahkan dalam bahasa Inggris dengan judul Key Witness.
Dunia dalam Berita merupakan siaran program berita mancanegara di TVRI yang ditayangkan setiap hari Senin sampai Jumat pukul 21.00 WIB dengan durasi selama 30 menit. TVRI menyiarkan program berita ini pada tanggal 20 Juli 1973 dan pernah berakhir pada tanggal 31 Desember 2008 karena buruknya peringkat jumlah penonton. Pada tanggal 1 Januari 2009, TVRI mulai menayangkan siaran Warta Dunia sebagai pengganti Dunia dalam Berita yang tayang setiap hari pukul 22.30 WIB dengan durasi selama 30 menit. Pada tanggal 1 Maret 2015, TVRI menayangkan kembali Dunia dalam Berita yang tayang setiap Senin sampai Jumat pukul 23.00 WIB dengan durasi selama 30 menit. Mulai tanggal 1 Januari 2018, Dunia dalam Berita kembali ditayangkan pada pukul 21.00 WIB.
Sesuai dengan namanya, program ini berisi berita internasional. Durasi 10 menit terakhir biasanya diisi dengan berita olahraga dan prakiraan cuaca untuk beberapa kota besar di dunia. Pada tanggal 13 November 1988 hingga 30 Juli 2000, stasiun televisi swasta juga wajib menyiarkan acara ini dengan merelai langsung dari TVRI.
Hagia Sophia (bahasa Yunani Kuno: , translit. Hagía Sophía Tzamí; bahasa Latin: Sancta Sapientia Mosque; Turki: Ayasofya Camii), secara resmi bernama Masjid Raya Hagia Sophia (Turki: Ayasofya Ulucamii), adalah sebuah gereja yang diubah menjadi masjid, situs budaya, dan sejarah utama peninggalan Bizantium yang berada di distrik Fatih, Provinsi Istanbul, Turki. Masjid ini awalnya dibangun sebagai gereja Ortodoks Yunani yang berlangsung dari tahun 360 hingga penaklukan Konstantinopel oleh Kesultanan Utsmaniyah pada tahun 1453. Kemudian berfungsi sebagai masjid sampai tahun 1935, lalu berubah menjadi museum hingga tahun 2020. Pada tahun 2020 hingga sekarang, bangunan ini kembali menjadi masjid.
Cinta Dalam Kardus adalah film komedi romantis Indonesia tahun 2013. Film ini disutradarai oleh Salman Aristo. Film ini dibintangi oleh Raditya Dika, Ryan Adriandhy, dan Hadian Saputra.