Daftar Acara Televisi:
Kung Fu Jungle, juga dikenal sebagai Kung Fu Killer dan Last of the Best, adalah film cerita seru aksi Hong Kong-Tiongkok tahun 2014 yang disutradarai oleh Teddy Chan dan diperankan oleh Donnie Yen, Wang Baoqiang, Charlie Yeung dan Michelle Bai. Film ini ditayangkan perdana di BFI London Film Festival ke-58 pada 12 Oktober 2014 dan kemudian dirilis di bioskop di Hong Kong pada 30 Oktober 2014 dan di bioskop di Tiongkok pada 31 Oktober 2014.
Royal Tramp adalah film komedi wuxia Hong Kong tahun 1992 yang didasarkan dari novel oleh Jin Yong yang berjudul Pangeran Menjangan. Film ini merupakan salah satu dari lima film terlaris di Hong Kong pada tahun 1992; Stephen Chow berperan sebagai protagonis, Wai Siu-bo, yang juga membintangi keempat film lainnya. Film ini diikuti oleh susulan dengan judul Royal Tramp II, yang dirilis pada tahun yang sama.
Asmara 2 Dunia adalah sinetron Indonesia produksi Mega Kreasi Films yang ditayangkan perdana 28 Februari 2022 pukul 18.00 WIB di Indosiar. Sinetron ini disutradarai oleh Asep Kemuning dan Usman Jiro serta dibintangi oleh Panji Saputra, Andi Annisa, Hans Hosman dan Haviza Devi Anjani.
Fokus adalah program berita yang ditayangkan oleh Indosiar. Acara berita ini ditayangkan setiap hari mulai pukul 04.30, 11.00, 16.30 dan 01.00 WIB. Fokus berisikan materi berita dari dalam dan luar negeri yang aktual dan terkini.
Asupan berita yang dikemas dalam acara ini hadir untuk memenuhi kebutuhan penonton terhadap berita yang tidak hanya informatif, namun juga menjunjung etika jurnalistik. Penonton disajikan beberapa peristiwa dalam lima prinsip, yaitu: mempengaruhi kehidupan orang banyak (significance), kejadian yang baru terjadi (timeless), kejadian yang dekat dengan masyarakat (proximity), menyangkut hal-hal yang terkenal (prominence), dan kejadian yang menyangkut orang biasa dalam situasi luar biasa (human interest), serta ragam lainnya dengan menjunjung tinggi independensi, tidak berat sebelah, dan cover both side.
Khusus untuk berita internasional, materi yang ditampilkan adalah informasi yang memiliki kedekatan dengan masyarakat Indonesia. Sementara, kejadian-kejadian yang berlangsung di kawasan Asia Barat dan Asia Tenggara serta beberapa kawasan yang berdekatan dengan Indonesia akan menjadi pilihan utama berita-berita dari luar negeri. Program tersebut akan disajikan ke hadapan penonton dengan lima kemasan yang berbeda. Materi berita yang ditampilkan diantaranya berupa perkembangan berita politik, ekonomi, sosial, serta berbagai peristiwa menarik lainnya.
Kota Makassar (Makassar: , dari 1971 hingga 1999 secara resmi dikenal sebagai Ujung Pandang) adalah ibu kota provinsi Sulawesi Selatan. Makassar merupakan kota metropolitan terbesar di kawasan Indonesia Timur dan pada masa lalu pernah menjadi ibukota Negara Indonesia Timur dan Provinsi Sulawesi. Makassar terletak di pesisir barat daya Pulau Sulawesi dan berbatasan dengan Selat Makassar di sebelah barat, Kabupaten Kepulauan Pangkajene di sebelah utara, Kabupaten Maros di sebelah timur dan Kabupaten Gowa di sebelah selatan.
Dari aspek pembangunan dan infrastruktur, kota Makassar tergolong salah satu kota metropolitan di Indonesia, yaitu kota terbesar di luar pulau Jawa setelah kota Medan. Dengan memiliki wilayah seluas 199,26 kmĀ² dan jumlah penduduk lebih dari 1,6 juta jiwa, kota ini berada di urutan kelima kota terbesar di Indonesia setelah Jakarta, Surabaya, Bandung dan Medan. Secara demografis, kota ini tergolong tipe multi etnik atau multi kultur dengan beragam suku bangsa yang menetap di dalamnya, di antaranya yang signifikan jumlahnya adalah Bugis, Toraja, Mandar, Buton, Jawa, dan Tionghoa. Makanan khas Makassar yang umum dijumpai di pelosok kota adalah Coto Makassar, Roti Maros, Jalangkote, Bassang, Kue Tori, Palubutung, Pisang Ijo, Sop Saudara dan Sop Konro.