Daftar Acara Televisi:
ChalkZone adalah sebuah serial animasi dari Amerika Serikat yang diproduksi oleh Frederator Studios untuk Nickelodeon. Di Indonesia tidak tayang lagi, serial kartun ini ditayangkan oleh GTV pada 2006-2012. Serial INTV pada 2 April 2018. kartun atau animasi ini sangat mirip dengan sebuah kartun dari tahun 1974 yang berjudul Simon in the Land of Chalk Drawings.
Tokoh utama dalam kartun ini adalah seorang murid SD bernama Rudy Tabootie. Ia memiliki sebuah kapur ajaib yang memungkinkannya masuk ke ChalkZone atau "Zona Kapur", sebuah dimensi lain di mana apapun yang pernah digambar dengan kapur ajaib ini menjadi hidup.
Serial ini berkisar pada petualangan Rudy bersama Snap kawannya dan teman sekelasnya Penny Sanchez.
Pada awalnya kartun ini ditayangkan pada tanggal 1 Februari 2003 dan dihentikan pada 9 September 2004.
Black Clover (Jepang: code: ja is deprecated , Hepburn: Burakku Kurb) adalah sebuah seri manga shnen bergenre fantasi asal Jepang yang ditulis dan diilustrasikan oleh Yki Tabata. Ceritanya mengisahkan tentang seorang anak laki-laki bernama Asta yang lahir tanpa kekuatan sihir, suatu fenomena yang tidak normal di dunia tempatnya tinggal. Bersama dengan teman-temannya dari Banteng hitam, dia bercita-cita untuk menjadi Kaisar sihir. Manga ini dimuat berseri dalam majalah Weekly Shnen Jump terbitan Shueisha sejak bulan Februari 2015.
Manga ini pertama kali diadaptasi menjadi sebuah video animasi orisinal (OVA) yang diproduksi oleh Xebec Zwei dan dirilis pada tahun 2017, kemudian diadaptasi menjadi sebuah seri anime yang diproduksi oleh Pierrot, yang ditayangkan di Jepang sejak bulan Oktober 2017.
Manga ini telah dilisensi oleh Viz Media untuk diterbitkan dalam bahasa Inggris di Amerika Utara, sedangkan seri anime-nya dilisensi oleh Crunchyroll dan Funimation.
Marimar adalah telenovela Meksiko yang diproduksi oleh Televisa dan disiarkan di Canal de las Estrellas pada tahun 1994.
The Darkness adalah sebuah serial komik Amerika yang diproduksi oleh Top Cow Productions.
Komik ini pertama kali muncul tahun 1996 dan sebuah ceritanya sangat sukses selama berada dilabel Top Cow/Image Comics diakhir tahun 1990-an. Top Cow terpaksa merilis ulang komik tersebut pada tahun 2002 setelah penjualan mulai merosot. The Darkness telah terjual lebih dari 1 juta kopi di seluruh dunia.
Serial ini diciptakan oleh Marc Silvestri, Garth Ennis, and David Wohl dan penulis terkenal lainnya termasuk Paul Jenkins, yang juga pernah mengerjakannya.
Awas Ada Sule adalah komedi situasi yang ditayangkan oleh stasiun televisi GTV. Awas Ada Sule mulai tayang tahun 2009.
Dalam sitkom ini Sule akan berperan sebagai pembantu di sebuah keluarga. Interaksinya bersama Makmur (Ery Owe) akan membuat kejadian-kejadian yang membuat pusing Kanjeng Mami (Maya Wulan), Pak Tiyo (Hikmal Abrar), dan Bu Tiyo (Hannah Al Rasyid) beserta pemain pendukung lainnya.
Original source : https://id.wikipedia.org/wiki/Awas_Ada_Sule