Daftar Acara Televisi:
The Greatest Showman merupakan sebuah film bergenre drama musikal yang ditayangkan di bioskop seluruh dunia pada tahun 2017. Film ini disutradarai oleh Michael Gracey dalam debut penyutradaraannya. Film ini ditulis oleh Jenny Bicks dan Bill Condon dan dibintangi oleh Hugh Jackman, Zac Efron, Michelle Williams, Rebecca Ferguson dan Zendaya. Film ini terinspirasi oleh kisah P. T. Barnum.
Pengambilan gambar utama pada film dimulai di Kota New York pada bulan November 2016, dan ditayangkan pada 8 Desember 2017 di Indonesia. Film ini dirilis di Amerika Serikat pada 20 Desember 2017, oleh 20th Century Fox dan telah meraup $420,4 juta di seluruh dunia, menjadikannya film musikal terlaris kelima sepanjang masa.
The Greatest Showman menerima tinjauan yang beragam, dengan pujian untuk Jackman dan seluruh pertunjukan, musik dan nilai produksi. Pada Golden Globe Awards ke-75, film ini menerima nominasi untuk kategori Best Motion Picture Musical or Comedy dan Aktor Terbaik - Musikal atau Komedi untuk Jackman. Untuk lagu "This Is Me", film ini memenangkan kategori Golden Globe Award for Best Original Song dan dinominasikan untuk Lagu Orisinal Terbaik di Academy Awards ke-90.
Pororo the Little Penguin (Hangul: ; RR: Pporongpporong Ppororo) adalah sebuah serial animasi televisi Korea yang diproduksi oleh Iconix Entertainment, SK Broadband, Ocon dan Channel One bersama dengan perusahaan asal Korea Utara Samchlli di Kaesong. Animasi ini diproduksi pertama kali pada tahun 2002 dan mulai ditayangkan di Korea Selatan di saluran EBS pada tahun 2003.
Serial ini mengisahkan tentang petualangan Pororo dan teman-temannya yang tinggal di desa bersalju Porong Porong Forest, yang sering menghadapi tantangan serta mempelajari pelajaran praktis dan moral dalam setiap episode.
Film (bahasa Inggris: movie, juga dikenal sebagai gambar hidup, film teater atau foto bergerak) adalah serangkaian gambar diam, yang ketika ditampilkan pada layar akan menciptakan ilusi gambar bergerak yang dikarenakan efek fenomena phi. Ilusi optik ini memaksa penonton untuk melihat gerakan berkelanjutan antar objek yang berbeda secara cepat dan berturut-turut. Proses pembuatan film adalah gabungan dari seni dan industri. Sebuah film dapat dibuat dengan memotret adegan sungguhan dengan kamera film; memotret gambar atau model "miniatur" menggunakan teknik animasi tradisional; dengan CGI dan animasi komputer; atau dengan kombinasi beberapa teknik yang ada dan efek visual lainnya.
Kata "sinema" yang merupakan kependekan dari sinematografi, sering digunakan untuk merujuk pada industri film, pembuatan film dan seni pembuatan film. Definisi sinema zaman sekarang merupakan seni dalam (simulasi) pengalaman untuk mengkomunikasikan ide, cerita, tampilan, sudut pandang, rasa, keindahan atau suasana dengan cara direkam dan gambar bergerak yang diprogram bersamaan dengan penggerak sensorik lainnya.Kata "film" (movie) biasanya digunakan khusus untuk film layar lebar di bioskop dan juga di aplikasi film berbayar, sedangkan film atau serial yang diproduksi untuk televisi dikenal dengan istilah sinetron dan FTV.
Ip Man 2 (Hanzi tradisional: 2:; bahasa Tionghoa: 2:; Pinyin: Yè Wèn r: Zng Sh Chuán Qí; Jyutping: Jip6 Man6 Ji6: Zung1 Si1 Zyun6 Kei4) adalah sebuah film aksi-seni bela diri asal Hong Kong buatan tahun 2010 dan disutradarai oleh Wilson Yip dengan naskah tulisan Edmond Wong. Film ini dirilis oleh Mandarin Films Distribution di Hong Kong dan Cathay-Keris Films di Singapura. Film ini merupakan film kedua dalam serial Ip Man.
Ip Man 2 dikenal untuk pemeran-pemerannya yang merupakan aktor-aktor bintang Tionghoa: Donnie Yen, Sammo Hung, Simon Yam, Lynn Hung, Huang Xiaoming, dan masih banyak lagi.
Exodus dapat mengacu kepada beberapa hal berikut: