Daftar Acara Televisi:
The Voice Indonesia (sering disingkat TVI) adalah acara realitas kompetisi menyanyi dan ajang pencarian bakat Indonesia yang mulai mengudara di stasiun TV Indosiar pada tanggal 10 Februari 2013, sejak musim kedua pindah ke RCTI dan pada musim ketiga pindah ke GTV. Acara ini diadaptasi dari kompetisi menyanyi Belanda berjudul The Voice of Holland, yang ditayangkan oleh RTL 4. Format program ini adalah audisi buta, babak tempur, babak gugur dan pertunjukan langsung. The Voice Indonesia memenangkan Panasonic Gobel Awards untuk kategori "Pencarian Bakat dan Reality Show Terbaik" pada tahun 2016.
Singing Battle Indonesia adalah sebuah acara televisi varietas menyanyi yang ditayangkan oleh GTV sejak 26 Januari 2018. Acara ini merupakan adaptasi acara televisi Korea Selatan Singing Battle (Hangul: - ; Hanja: - ; RR: Noraessaum - Seungbu) yang tayang di stasiun televisi KBS2. Tujuan dari acara ini adalah mencari tim yang dapat mengalahkan dua tim lain dengan mengadu bernyanyi masing-masing anggota tim. Acara ini dipandu oleh Indra Herlambang.
The Greatest Showman merupakan sebuah film bergenre drama musikal yang ditayangkan di bioskop seluruh dunia pada tahun 2017. Film ini disutradarai oleh Michael Gracey dalam debut penyutradaraannya. Film ini ditulis oleh Jenny Bicks dan Bill Condon dan dibintangi oleh Hugh Jackman, Zac Efron, Michelle Williams, Rebecca Ferguson dan Zendaya. Film ini terinspirasi oleh kisah P. T. Barnum.
Pengambilan gambar utama pada film dimulai di Kota New York pada bulan November 2016, dan ditayangkan pada 8 Desember 2017 di Indonesia. Film ini dirilis di Amerika Serikat pada 20 Desember 2017, oleh 20th Century Fox dan telah meraup $420,4 juta di seluruh dunia, menjadikannya film musikal terlaris kelima sepanjang masa.
The Greatest Showman menerima tinjauan yang beragam, dengan pujian untuk Jackman dan seluruh pertunjukan, musik dan nilai produksi. Pada Golden Globe Awards ke-75, film ini menerima nominasi untuk kategori Best Motion Picture Musical or Comedy dan Aktor Terbaik - Musikal atau Komedi untuk Jackman. Untuk lagu "This Is Me", film ini memenangkan kategori Golden Globe Award for Best Original Song dan dinominasikan untuk Lagu Orisinal Terbaik di Academy Awards ke-90.
The Rocky Horror Picture Show adalah film horor komedi musikal tahun 1975 yang diproduksi oleh Lou Adler dan Michael White dan disutradarai oleh Jim Sharman. Skenario film ini ditulis oleh Sharman dan aktor Richard O'Brien, yang juga merupakan pemeran film ini. Film ini didasarkan pada produksi panggung musikal tahun 1973 The Rocky Horror Show, dengan musik, buku, dan lirik dibuat oleh O'Brien.
Transporter 2 adalah sebuah film aksi yang dirilis pada tahun 2005. Film ini disutradarai oleh Louis Leterrier dan diproduseri oleh Luc Besson. Ini merupakan kelanjutan dari film sebelumnya, The Transporter (2002). Film ini sendiri dilanjutkan oleh Transporter 3 yang dirilis pada tahun 2008. Transporter 2 dibintangi oleh Jason Statham, Alessandro Gassman, Amber Valletta, dan Kate Nauta. Transporter 2 berhasil menduduki peringkat pertama box-office Amerika Serikat pada tanggal 4 September 2005 dan mendulang pendapatan sebesar $85 juta.