Daftar Acara Televisi:
Shehrazat (bahasa Turki: Binbir Gece yang berarti "Seribu Satu Malam") merupakan serial televisi Turki yang diproduksi oleh TMC Film yang ditayangkan di Kanal D dari 2006-2009. Serial ini dibintangi oleh Halit Ergenç, Bergüzar Korel, Tardu Flordun dan Ceyda Düvenci. Serial ini terinspirasi dari sastra epik abad pertengahan yang berasal dari Timur Tengah berjudul Seribu Satu Malam.
Di Indonesia, drama ini diberi judul "Shehrazat" yang di mana nama ini merupakan nama tokoh utama dari cerita ini yang diperankan oleh Bergüzar Korel dan drama ini ditayangkan di ANTV setiap hari mulai pukul 21.30 WIB sejak tanggal 3 Agustus 2015. Namun selanjutnya dimulai pukul 22.00 WIB..
Devon Ke Dev... Mahadev atau Shiva Ki Premgatha lebih dikenal dengan Mahadewa adalah serial drama mitologis yang didasarkan pada dewa Hindu, Dewa Siwa, juga dikenal sebagai Mahadev. Ini ditayangkan perdana pada 18 Desember 2011, ditayangkan Senin sampai Jumat malam di Life OK. Serial ini berakhir pada 14 Desember 2014, setelah menyelesaikan total 820 episode.
Sangkuriang adalah legenda yang berasal dari Jawa Barat. Legenda tersebut berkisah tentang terciptanya danau Bandung, Gunung Tangkuban Parahu, Gunung Burangrang, dan Gunung Bukit Tunggul.
Dari legenda tersebut, kita dapat menentukan sudah berapa lama orang Sunda hidup di dataran tinggi Bandung. Dari legenda tersebut yang didukung dengan fakta geologi, diperkirakan bahwa orang Sunda telah hidup di dataran ini sejak beribu tahun sebelum Masehi.
Legenda Sangkuriang awalnya merupakan tradisi lisan. Rujukan tertulis mengenai legenda ini ada pada naskah Bujangga Manik yang ditulis pada daun lontar yang berasal dari akhir abad ke-15 atau awal abad ke-16 Masehi. Dalam naskah tersebut ditulis bahwa Pangeran Jaya Pakuan alias Pangeran Bujangga Manik atau Ameng Layaran mengunjungi tempat-tempat suci agama Hindu di pulau Jawa dan pulau Bali pada akhir abad ke-15.
Setelah melakukan perjalanan panjang, Bujangga Manik tiba di tempat yang sekarang menjadi Kota Bandung. Dia menjadi sasterawan yang pertama kali menuliskan nama tempat legendanya. Laporannya adalah sebagai berikut: Leumpang aing ka baratkeun (Aku berjalan ke arah barat)
Datang ka Bukit Patenggeng (tiba ke Gunung Patenggeng)
Sakakala Sang Kuriang (tempat legenda Sang Kuriang)
Masa dek nyitu Ci tarum (semasa akan membendung Citarum)
Burung tembey kasiangan (tetapi gagal karena kesiangan)
Jaka Sembung adalah karakter utama dalam serial cerita silat yang diciptakan oleh komikus Djair Warni pada tahun 1960-an. Karakter ini pertama kali muncul pada tahun 1968 dalam komik Bajing Ireng yang diterbitkan oleh penerbit Maranatha. Komik ini adalah salah satu komik silat pertama karya komikus Indonesia yang telah memopulerkan cerita silat khas nusantara. Komik ini begitu populer sehingga diadaptasi secara lepas menjadi sebuah film layar lebar bergenre film aksi laga pada tahun 1981 dengan judul "Jaka Sembung Sang Penakluk" yang dibintangi oleh aktor laga Barry Prima. Film ini akhirnya menuai sukses besar sehingga dilanjutkan oleh beberapa sekuel dan melambungkan nama Barry Prima.
Ek Tha Raja Ek Thi Rani (Bahasa Indonesia: Pernah Ada Raja, Pernah Ada Ratu) adalah serial televisi drama India yang mengudara di Zee TV. Pertunjukan perdana pada tanggal 27 Juli 2015 dan mengudara pada hari kerja pukul 21.30. Pada musim 1 Drashti Dhami dan Siddhant Karnick adalah pemimpin utama. Pada musim 2 Eisha Singh dan Sartaj Gill memainkan peran utama. Pada season 3, lead utama telah dipertahankan. Acara dimatikan pada tanggal 4 Juli 2017.