Daftar Acara Televisi:
The Sting adalah sebuah film Amerika 1973 yang berlatar belakang September 1936, yang meliputi sebuah alur terpadu dari dua penipu ulung (Paul Newman dan Robert Redford) dengan seorang bos gangster (Robert Shaw). Film tersebut digarap olehGeorge Roy Hill, yang telah menyutradarai Newman dan Redford dalam film barat Butch Cassidy and the Sundance Kid. Dibuat oleh penulis naskah David S. Ward, ceritanya terinspirasi dari penipuan sebenarnya yang dilakukan oleh kakak-beradik Fred dan Charley Gondorff dan didokumentasikan oleh David Maurer dalam bukunya The Big Con: The Story of the Confidence Man.
Putri duyung adalah makhluk air yang memiliki tubuh layaknya seorang perempuan dari pinggang sampai kepala, sedangkan bagian tubuhnya dari pinggang ke bawah menyerupai ikan. Putri duyung merupakan makhluk mitologis yang termasuk golongan makhluk separuh manusia separuh hewan. Putri duyung kerap dikaitkan dengan peristiwa berbahaya seperti banjir, badai, kapal karam dan penenggelaman. Pada tradisi lainnya (atau terkadang dalam tradisi yang sama), putri duyung digambarkan memiliki sifat baik dan pemurah, menganugerahkan hadiah atau jatuh cinta pada manusia.
Kisah putri duyung muncul dalam cerita rakyat dari berbagai budaya di seluruh dunia, meliputi Timur Dekat, Eropa, Afrika, dan Asia. Kisah pertamanya muncul pada masa Asiria Kuno, tentang seorang dewi bernama Atargatis yang mengubah wujudnya menjadi seorang putri duyung lantaran malu telah membunuh kekasihnya tanpa sengaja. Masyarakat Babilonia juga menyembah putri duyung sebagai dewa laut yang dikenal sebagai Ea atau Oannes; Oannes digambarkan sebagai duyung jantan.
Dalam mitologi Yunani, putri duyung dikatakan selalu menggoda para pelaut yang lalai; siapa saja yang tergoda akan menemui ajalnya. Putri duyung juga dikaitkan dengan makhluk siren dalam mitologi Yunani, demikian pula sirenia, ordo mamalia laut yang terdiri dari duyung dan lembu laut. Beberapa catatan kesaksian perjumpaan dengan putri duyung oleh para pelaut zaman dahulu kemungkinan besar merupakan kekeliruan atas pengamatan wujud mamalia laut tersebut. Kristoforus Kolumbus menyatakan bahwa ia pernah melihat putri duyung saat menjelajah Laut Karibia, dan laporan penampakan juga ada pada abad ke-20 dan ke-21 di Kanada, Israel, dan Zimbabwe. Pada tahun 2012, National Ocean Service Amerika Serikat menyatakan bahwa bukti keberadaan putri duyung tidak pernah ditemukan.
Putri duyung juga menjadi salah satu subjek populer dalam bidang seni dan sastra pada abad modern ini, contohnya dalam karya Hans Christian Andersen yang terkenal, "The Little Mermaid" (1836). Karya sastra tersebut telah berungkali diadaptasi sebagai opera, lukisan, buku, film, dan komik.
Mahabharata (Dewanagari: ; ,IAST: Mahbhratam, ) adalah salah satu dari dua wiracarita besar India Kuno yang ditulis dalam bahasa Sanskerta, yang satunya lagi adalah Ramayana. Mahabharata menceritakan kisah perang antara Pandawa dan Korawa (Kurawa) memperebutkan takhta Hastinapura.
Mahabharata banyak memuat filsafat dan peribadatan Hindu, dan membahas Empat Tujuan Hidup Manusia (12.161). Di antara karya dan cerita yang termuat dalam Mahabharata adalah Bhagawadgita, kisah Nala dan Damayanti, kisah Satyawan dan Sawitri, kisah Kaca dan Dewayani, kisah Resyasrengga, dan rangkuman Rmyaa, sering dianggap sebagai karya yang berdiri sendiri.
Secara tradisional, Mahabharata dikarang oleh Kresna Dwaipayana Byasa. Telah banyak upaya membongkar perkembangan sejarah dan komposisinya. Sebagian besar naskah Mahabharata kemungkinan disusun pada abad ke-3 sebelum Masehi hingga abad ke-3 Masehi, dan bagian tertua yang dilestarikan disusun tidak sampai 400 SM. Peristiwa asli yang berhubungan dengan wiracarita tersebut kemungkinan terjadi antara abad ke-9 hingga ke-8 SM. Bentuk final dari naskah tersebut diduga dibuat pada periode Gupta (sekitar abad ke-4 M).
Mahabharata menjadi salah satu wiracarita terpanjang di dunia dan juga disebut sebagai "puisi terpanjang yang pernah dibuat". Versi terpanjangnya memiliki lebih dari 100.000 loka atau lebih dari 200.000 baris (satu sloka sama dengan dua baris), dan prosa yang sangat panjang. Dengan sekitar 1,8 juta kata, naskah Mahabharata memiliki jumlah kata sekira sepuluh kali lipat gabungan antara Iliad dan Odisseia, atau empat kali lipat lebih panjang daripada Ramayana. W. J. Johnson telah membandingkan peranan Mahabharata dalam sejarah peradaban manusia dengan Alkitab, karya William Shakespeare, karya Homeros, drama Yunani, dan juga al-Qur'an. Dalam tradisi India, naskah Mahabharata sering disebut juga Weda kelima.
Jab Pyaar Kisise Hota Hai (Indonesia: Ketika seseorang jatuh cinta) adalah sebuah film berbahasa Hindi India yang dirilis pada 1998. Disutradarai oleh Deepak Sareen dan ditulis oleh Honey Irani, film tersebut dibintangi oleh Salman Khan sebagai Sooraj dan Twinkle Khanna sebagai kekasih pertamanya.
Kastel atau puri (Inggris: castlecode: en is deprecated ) adalah jenis bangunan pertahanan Abad Pertengahan yang kebanyakan didirikan oleh raja-raja atau kaum bangsawan dan tarekat-tarekat militer. Kendati masih memperdebatkan cakupan makna puri, para ahli lazimnya mengartikan puri sebagai benteng tempat tinggal pribadi seorang penguasa atau bangsawan. Kendati ada banyak kesamaan, puri sesungguhnya berbeda dengan istana, benteng, maupun permukiman berbenteng. Puri berbeda dengan istana karena istana tidak berbenteng. Puri berbeda dengan benteng karena tidak semua benteng adalah tempat tinggal pribadi seorang penguasa atau bangsawan. Puri berbeda dari permukiman berbenteng karena permukiman berbenteng adalah lingkungan pertahanan untuk umum. Bentuk puri sangat beragam, demikian pula unsur-unsur penunjang pertahanan puri. Beberapa unsur penunjang pertahanan yang lazim terdapat di puri adalah tembok alang, celah panah, dan pintu kerek.
Puri tersebar di berbagai belahan dunia, terutama di Eropa seperti Kastel Windsor dan Asia seperti Puri Nagoya yang dibangun pada zaman Edo. Puri sudah ada sejak masa Abad Pertengahan. Pada saat itu hingga nyaris semilenium kemudian, puri digunakan sebagai dasar pertahanan militer.Puri mulai berkembang di Eropa Barat sejak abad ke-9; diikuti oleh pembangunan parit di sekitarnya di Prancis pada abad ke-10. Seiring perkembangannya, terdapat beberapa puri yang tidak disebut sbagai puri pada namanya, namun merupakan sebuah puri seperti Menara London.